Swipe up untuk membaca artikel

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Pedan Melaksanakan Pendampingan Vaksinasi Covid-19 Anak

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Pedan Melaksanakan Pendampingan Vaksinasi Covid-19 Anak

 


Klaten - Serka Sunarto Babinsa Koramil 04/Pedan Kodim 0723/Klaten bersama Bhabinkamtibmas dari Polsek Pedan melaksanakan pendampingan Vaksinasi Covid-19 yang diberikan kepada pelajar SD Muhammadiyah Al-Bayyin, Desa Tambakboyo, Kecamatan Pedan, Kabupaten Klaten. Rabu ( 29/12/2021 )

 

Sebelumnya dilakukan screening kepada para pelajar guna memastikan kondisi tubuh sebelum menerima suntikan vaksin, setelah dinyatakan aman barulah dapat diberikan vaksin, dan setelahnya dilakukan Observasi selama 15 menit untuk memantau perkembangan tubuh setelah mendapatkan vaksin.

 

Serka Sunarto mengatakan, serbuan vaksinasi tersebut akan terus dilakukan selain kepada masyarakat umum, lansia dan ibu hamil, kepada anak-anak usia 6-11 tahun juga diberikan untuk meminimalisir terdampak penyebaran Virus Corona ( Covid-19 ).

 

Pihaknya akan terus membantu pemerintah untuk melakukan serbuan vaksinasi, agar masyarakat mendapatkan kekebalan tubuh yang maksimal dimasa pandemi Covid-19.

 

" Unik memang saat menangani anak-anak untuk divaksin, rata-rata takut bahkan ada yang menangis dan enggan disuntik vaksin, tetapi kami selalu memberikan edukasi bahwa vaksin yang diberikan aman, halal dan mempunyai fungsi untuk menjaga tubuh lebih kebal dari paparan virus covid-19, dan Alhamdulillah kegiatan Vaksinasi yang di laksanakan di SD Muhammadiyah Al-Bayyin berjalan dengan tertib, aman dan lancar," pungkasnya. (Red)

berita Berita Satuan covid 19 tni