Babinsa Koramil Trucuk Dampingi Pelaksanaan Vaksinasi di SMKN 1 Trucuk
Babinsa Koramil Trucuk Dampingi Pelaksanaan Vaksinasi di SMKN 1 Trucuk
- Pukul Kentongan Sebagai Tanda TMMD Sengkuyung II Girimulyo Di Buka
- Berikan Peralatan Kerja TMMD Sengkuyung II Ngargoyoso Resmi Di Buka
- Danrem 074 Tanam 10.000 Pohon di Bantaran Sungai Bengawan Solo
- Dandim Karanganyar Pantau Persiapan Tanam Pohon Agar Kegiatan Berjalan Lancar
- Pengambilan Sumpah Janji Jabatan Dan Pelantikan Kepala Desa terpilih Pilkades Serentak Gelombang I Tahun 2022
Klaten - Sertu Wiratno Babinsa Koramil 19 Trucuk Kodim 0723 Klaten Melaksanakan Pengamanan dan Pemantauan Pelaksanaan vaksin Sinovac Dosis ll yang bertempat di SMKN 1 Trucuk, Kecamatan Trucuk Kabupaten Klaten. (19/11/2021).
Turut Hadir dalam Kegiatan Penyuntikan Vaksin Tahap ll tersebut Kepala Sekolah SMKN 1 Trucuk Supriyanta,S.pd , M.pd, Team Vaksinator Puskesmas Trucuk II ,Babinsa Koramil 19 Trucuk Sertu Wiratna beserta 2 orang anggota, Kanit Serse Polsek Trucuk Ipda Johan beserta 3 orang anggota,Siswa SMKN 1 Trucuk yang melaksanakan vaksin dosis ke II Sebanyak 500 orang.
Menurut Babinsa tahapan dalam kegiatan Penyuntikan Vaksin diantaranya , tahap pendaftaran, tahap screening, pelaksanaan vaksin dan terakhir Tahap observasi selama 30 menit.
Sertu Wiratna mengatakan, kepada siswa yang sudah menerima vaksin agar tetap mematuhi protokol kesehatan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas.
Personil TNI dan Polri hadir di lokasi untuk melaksanakan pengamanan guna kelancaran kegiatan vaksinasi Covid-19.
"Pengamanan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan, sekaligus mengantisipasi terjadinya kerumunan demi mencegah penyebaran Covid-19,"Ungkap Sertu Wiratna.
Vaksinasi ini merupakan kegiatan untuk mencapai herd immunity dalam usaha pencegahan penyebaran Covid-19 di Wilayah Kecamatan Trucuk.(Red)