Swipe up untuk membaca artikel

Babinsa Polanharjo Beri Peringatan Warga Tak Pakai Masker

Babinsa Polanharjo Beri Peringatan Warga Tak Pakai Masker

Klaten - Patroli wilayah merupakan rutinitas kegiatan harian Babinsa sebagai sarana menciptakan Kamtibmas serta pemantauan perkembangan situasi di wilayah binaan. Seperti hari ini patroli wilayah Babinsa Koramil 15/Polanharjo Serda Priyo Prasetyodi Desa Wangen Kecamatan Polanharjo Kabupaten Klaten. (28/1/22).

Dalam kesempatannya Babinsa menghimbau dan mengingatkan warga binaannya untuk patuhi aturan pemerintah tentang penegakan disiplin Protokol Kesehatan dengan diantaranya Memakai Masker.

Peran serta dan kesadaran semua pihak sangat penting untuk bangkit dari virus yang mematikan ini, melalui patroli wilayah saya sering mengingatkan warga.

Di lain tempat Danramil 15/Polanharjo Kapten Inf Gofar Afrozi mengatakan Babinsa harus selalu berada di tengah-tengah masyarakat untuk mendengar, melihat dan menyampaikan segala informasi yang berkembangan diwilayah binaanya.

Danramil.berharap melalui Babinsa dapat memberikan sosialisasi kepada masyarakat sampai ke pelosok desa, untuk mendukung pemerintah melalui disiplin menerapkan protokol kesehatan. (Red)
berita Berita Satuan covid 19 tni