Swipe up untuk membaca artikel

Koramil Karangdowo Bantu Evakuasi Warga Ke Tempat Isolasi Terpusat

Koramil Karangdowo Bantu Evakuasi Warga Ke Tempat Isolasi Terpusat

 


Klaten | Serda Triyuwono Babinsa Ngolodono Koramil 17/Karangdowo Kodim 0723/Klaten Bersama Petugas gabungan terdiri dari anggota Polsek dan petugas kesehatan satuan tugas penanganan Covid-19 Kecamatan Karangdowo Evakuasi pasien ke tempat isoma terpusat rencana ke Isoma terpusat Donohudan. Rabu (11/08/2021)

 

Evakuasi dilakukan dengan cara persuasif dan menjemput pasien penderita Covid-19  dari rumahnya.

 

Sekadar diketahui, dalam upaya percepatan penanganan Covid-19, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten telah menyiapkan lokasi isolasi terpusat tingkat Kotamadya, kabupaten dan tingkat kecamatan utama untuk menekan penularan Covid-19.

 

Serda Triyuwono mengungkapkan bahwa pasien tersebut berasal dari desa Ngolodono untuk di bawa ke tempat isoma terpusat di Donohudan.Evakuasi kami jaga dan kami kawal.

Dia menceritakan, tidak mudah melakukan evakuasi terhadap pasien Covid-19 menuju lokasi isolasi terpusat.ungkap Babinsa.

 

Menurut Babhinkamtibmas Aipda Rosi, dibutuhkan kesabaran untuk memberikan pengertian kepada warga.

 

"Alhamdulilah dengan kerja sama yang baik, ke warga berhasil kami evakuasi. Semoga mereka segera bisa sembuh,"tutup  Babhinkamtibmas  Ngolodono. (Red)

 

berita covid 19 tni