Putus Penyebaran Covid-19 Diwilayah Binaan, Babinsa Kelurahan Wuryantoro Dampingi Tim Kesehatan Laksanakan Tracing

Wonogiri – Senin(7/6), Berbagai upaya telah dilakukan oleh pemerintah untuk memutus penyebaran Covid-19. Salah satunya adalah dengan Contak Tracing, untuk mengendalikan Pandemi Covid-19 yang dilakukan Tm Kesehatan.
Contact Tracing dilakukan untuk mengetahui siapa saja yang telah bertemu dengan Penderita Covid-19 dan juga akan memudahkan petugas kesehatan, untuk mengambil tindakan agar virus ini tidak menyebar semakin luas.
Baca Juga
- Pengambilan Sumpah Janji Jabatan Dan Pelantikan Kepala Desa terpilih Pilkades Serentak Gelombang I Tahun 2022
- Libur Natal dan Tahun Baru, Koramil 09 Prambanan Bersama Polsek Prambanan Patroli Tempat Wisata
- Bati Tuud Koramil Wonosari Hadiri Rakor Jelang Tahun Baru 2023
- Babinsa Koramil Cawas Bersama Pemerintah Desa Balak Klaten Sosialisasikan Bantuan Irigasi Perpompaan Untuk Dukung Produktivitas Pertanian
- Bati Tuud Koramil Klaten Utara Hadiri Penutupan Kegiatan PKL Mahasiswa Kebidanan Poltekkes Kemenkes Surakarta
Guna mendukung hal itu, Anggota Koramil 10/Wuryantoro mendampingi sekaligus melakukan pengamanan dan membantu Tim Screening Puskesmas Wuryantoro melakukan Contact Tracing terhadap keluarga yang Positif Covid-19.

Babinsa Koramil 10/Wuryantoro Sertu Lasto beserta beserta anggota Polsek Aiptu Agus, mendampingi Tim Kesehatan Puskesmas Wuryantoro yang dipimpin Dr. Titik melaksanakan tracing kepada warga di Lingkungan Salam Sari RT 02/06, Kelurahan Wuryantoro, Kecamatan Wuryantoro.
Babinsa mengatakan, kami bersama tim satgas Covid-19 telah melakukan tracing atau pelacakan, terhadap warga binaan kami yang melakukan kontak erat dengan salah satu warga yang terconfirm positif Covid-19.
Keterlibatan Babinsa dalam pelaksanaan penelusuran kontak erat covid-19, sebagai tindakan percepatan penanganan kasus covid-19 diwilayah binaan, serta memaksimalkan peran posko PPKM berbasis Mikro," pungkasnya.(Pendim 0728/Wng).