Swipe up untuk membaca artikel

Pembentukan Posko PPKM Mikro Covid 19 Danramil Jatinom Komunikasi Dengan Kades Se Kecamatan Jatinom

 Klaten | Salah satu bentuk komunikasi yang di lakukan Danrami Jatinom dengan aparatur desa adalah dengan menghadiri paguyuban kepala desa Se kecamatan Jatinom .

Paguyuban Kades sekecamatan Jatinom kali ini bertempat di rumah Miseran Kades Mranggen . Selain di hadiri kades seluruh Jatinom beserta istri paguyuban kades juga di hadiri oleh Muspika Jatinom.Kamis (11/2/21)


Dalam sambutannya Ketua paguyuban kades sekecamatan Jatinom yang di wakili oleh Kades Mranggen menyampaikan selamat datang kepada seluruh peserta paguyuban."Paguyuban ini kami adakan dengan tujuan untuk menjalin silaturahmi dan bertukar informasi,  protokol kesehatan kami terapkan , tempat duduk kami atur jaraknya, serta kami sediakan handsaniataiser untuk cuci tangan,"terang Miseran mewakili ketua paguyuban Kades Se kecamatan Jatinom.


 Pembentukan Posko PPKM Mikro Covid 19 Danramil Jatinom  Komunikasi Dengan Kades Se Kecamatan  Jatinom


Danramil Jatinom Kapten Inf Dalimin menyampaikan"Setiap desa harus mempunyai posko PPKM Mikro , serta tempat isolasi yang harus di lengkapi dengan kelengkapannya hal ini menindaklanjuti dari instruksi dari Mendagri,"tegas Kapten Inf Dalimin Danramil  Jatinom."Satgas covid tingkat RW harus lebih aktif dan selalu berkomunikasi dengan satgas tingkat desa apabila di wilayahnya ada yang terkonfirmasi. Sedangkan untuk update data Babinsa dan Babinkamtibmas akan selalu berkoordinasi dengan Bidan desa masing masing wilayah,"imbuh Danramil Jatinom


Camat Jatinom Drs Wahyuni Sri Rahyu MSi mewakili selaku ketua Satgas Kecamatan Jatinom menambahkan "Diharapkan Satgas RW aktif dan menggunakan kearifan lokal dalam mengawasi warga dalam mematuhi protokol kesehatan,"terang Camat Jatinom.


Mengakiri komunikasi dengan Kades Se kecamatan Jatinom  Kapolsek Jatinom menambahkan "Posko Covid harus di aktifkan lagi,dengan adanya PPKM Mikro leeding sektor berada di tangan kepala desa masing masing,"imbuh AKP Prawito .Posko PPKM Mikro Covid 19 di masing masing desa Se kecamatan Jatinom telah berdiri dan siap di gunakan.Pendim Klaten

berita covid 19 tni