Swipe up untuk membaca artikel

Tanam Nilai Kebangsaan, Babinsa Wonosari Bentuk Generasi Muda Berkarakter SMP Negeri 2 Wonosari Klaten



 

KLATEN – Dalam rangka meningkatkan rasa cinta tanah air dan membentuk karakter generasi muda, Babinsa Koramil 22/Wonosari Kodim 0723 Klaten, Serma Joko Sri Murningsih dan Serka Joko Waluyo memberikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) serta materi kedisiplinan kepada siswa-siswi SMP Negeri 2 Wonosari, Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten, Selasa (27/1/2026).

 

Kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun kesadaran berbangsa dan bernegara, menanamkan sikap saling menghargai keberagaman budaya dan agama, menumbuhkan semangat bela negara serta meningkatkan disiplin, tanggung jawab, karakter dan jiwa kepemimpinan para siswa sejak dini.

 

Serma Joko Sri Murningsih dalam keterangannya menegaskan bahwa pembekalan Wasbang sangat penting sebagai fondasi pembentukan kepribadian generasi penerus bangsa.

 

"Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan nilai-nilai nasionalisme, kedisiplinan serta tanggung jawab kepada para siswa agar mereka tumbuh menjadi generasi yang berkarakter kuat, cinta tanah air dan siap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa," tegas Serma Joko Sri Murningsih.

 

Senada dengan itu, Serka Joko Waluyo menyampaikan bahwa kedisiplinan merupakan kunci utama dalam meraih masa depan yang lebih baik.

 

"Disiplin harus ditanamkan sejak usia sekolah. Dengan disiplin, siswa akan memiliki sikap tanggung jawab, menghargai aturan, serta mampu menjadi pemimpin yang baik di lingkungan sekolah maupun masyarakat," ujar Serka Joko Waluyo.

 

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar serta mendapat respons positif dari para siswa. Hal tersebut terlihat dari antusiasme siswa-siswi dalam mengikuti materi dan menerima arahan yang disampaikan oleh Babinsa.

 

Kepala SMP Negeri 2 Wonosari, Sulistyadi, S.Pd., M.Hum, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Koramil 22/Wonosari atas pelaksanaan kegiatan tersebut.

 

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Babinsa Koramil 22/Wonosari yang telah memberikan pembekalan Wawasan Kebangsaan dan kedisiplinan kepada siswa kami. Kami berharap, ke depan para siswa mampu menerapkan nilai-nilai yang telah diberikan dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah, keluarga, maupun masyarakat," ungkap Sulistyadi, S.Pd., M.Hum.

 

Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara TNI dan dunia pendidikan dapat terus terjalin guna mencetak generasi muda yang berkarakter, berwawasan kebangsaan dan memiliki semangat bela negara yang tinggi. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari komitmen TNI AD melalui Koramil 22/Wonosari Kodim 0723 Klaten dalam mendukung pembinaan generasi muda serta memperkuat nilai-nilai kebangsaan di lingkungan pendidikan. (Red)

 

berita Berita Satuan tni