Babinsa Desa Kaling Dampingi dan Pantau Kegiatan Posyandu di Wilayah Binaan
KARANGANYAR — Babinsa Desa Kaling, Sertu Suparman, anggota Koramil 02/Tasikmadu, melaksanakan pendampingan dan pemantauan kegiatan Posyandu di Dusun Jembangan, Desa Kaling, Kecamatan Tasikmadu, Kabupaten Karanganyar, pada Minggu (11/1/2025).
Kegiatan Posyandu tersebut diikuti oleh para kader kesehatan desa dengan sasaran balita dan ibu hamil sebagai upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Dalam pelaksanaannya, dilakukan penimbangan balita, pencatatan data kesehatan, serta pemberian edukasi terkait gizi dan tumbuh kembang anak.
Sertu Suparman menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan Posyandu merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat. Pendampingan ini bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan tertib, aman, dan lancar, sekaligus memperkuat sinergi antara aparat kewilayahan dan masyarakat.
Melalui kegiatan Posyandu yang rutin dan berkelanjutan, diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan ibu dan anak, serta mendukung upaya pencegahan stunting di wilayah Kecamatan Tasikmadu.(Sw-Kra27)