Swipe up untuk membaca artikel

Angkong Menjadi Andalan Dalam TMMD Reg 126

KARANGANYAR — Anggota Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD), ke-126, Kodim 0727/Karanganyar, Desa Bandardawung, Kecamatan Tawangmangu bekerja bersama warga, membuat talud dengan bantuan alat seadanya seperti cangkul, sekop, dan angkong, Jum'at 10 Oktober 2025.

Dengan cangkul dan sekop masing-masing, anggota satgas terus mencampur semen dan pasir yang kemudian diangkut menggunakan angkong untuk mempercepat pembuatan talud jalan. Suara gemeretak cangkul maupun sekop mereka, sesekali beradu. ''Justru suasana seperti itu membuat penyemangat kami untuk kerja dan terus bekerja,''ungkap, Anggota Satgas Koptu Tri Setyo.

Sementara itu, Maridi salah satu warga desa Bandardawung menggambarkan, disaat para anggota satgas dan warga bekerja di satu lokasi, bak perang cangkul dan sekop, antara warga dengan TNI Satgas TMMD. Semuanya ini sebagai gambaran bahwa warga dan TNI benar- benar menyatu di pelaksanaan TMMD Reguler 126 saat ini,'' beber Maridi.(Sw-Kra27)