Peduli Warga Binaan, Koramil, Polsek dan Santri Nekat Gantiwarno Bagikan Sembako
Peduli Warga Binaan, Koramil, Polsek dan Santri Nekat Gantiwarno Bagikan Sembako
Klaten - Babinsa Koramil 10/Gantiwarno Serda Alfian Burdam saat menyerahkan paket sembako kepada salah satu warga Desa Kragilan Kecamatan Gantiwarno. Pandemi Virus Corona (Covid-19) yang belum diketahui kapan berakhirnya mengetuk banyak pihak untuk saling berbagi. Seperti halnya yang dilakukan Koramil 10/Gantiwarno, Polsek Gantiwarno dan Santri nekat Kecamatan Gantiwarno. Untuk membantu meringankan beban warga binaannya, Minggu (20/3/2022).
Serda Alfian Burdam mengatakan, pembagian paket sembako ini merupakan bentuk kepedulian sekaligus empati Koramil 10/Gantiwarno terhadap warga binaannya. Setidaknya, bantuan yang tidak banyak ini bisa membantu meringankan beban masyarakat yang masih harus mencari nafkah untuk keluarganya.
"Ini sebagai bentuk kepedulian TNI atas terjadinya pandemi Covid-19," katanya.
Wakapolsek Gantiwarno Iptu Heru melanjutkan, bantuan ini sebanyak 9 paket untuk 9 kepala keluarga.
"Kali ini sasaran kami adalah warga kurang mampu yang terdampak Covid-19 di Desa Kragilan Kecamatan Gantiwarno," jelasnya. Wakapolsek menambahkan,
Dalam kesempatan tersebut pihaknya berpesan agar warga masyarakat senantiasa patuh dan disiplin melaksanakan himbauan pemerintah. Menurutnya, hal ini semata-mata untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 secepatnya. (Red)