Swipe up untuk membaca artikel

Ciptakan Kemanunggalan, Babinsa Koramil Ngawen lakukan Karya Bhakti

Ciptakan Kemanunggalan, Babinsa Koramil Ngawen lakukan Karya Bhakti


Klaten | Babinsa Koramil 08 Ngawen Kodim 0723 Klaten untuk Desa Ngawen Sertu Agung Kuncoro melakukan kegiatan Karya Bhakti dirumah Hamdi di Dk Ngawen Desa Ngawen Kec. Ngawen Kab. Klaten. Sabtu (12/03/2022)

 

Karya bakti yang dilakukan Babinsa bersama warga dalam pembangunan rumah tersebut merupakan bentuk usaha Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama dengan warga yang ada di wilayah binaannya, yang bertujuan untuk meringankan beban masyarakat.

 

" Tujuan Kegiatan Karya Bhakti ini adalah untuk mempererat hubungan silaturahi agar lebih dekat dengan warga Binaan diwilayah", ucap Sertu Agung Kuncoro di sela-sela kegiatan karya bhaktinya.

 

Selain itu kegiatan tersebut untuk mencari informasi perkembangan situasi di wilayah desa binaan di masa pandemi wabah Covid-19.

 

Danramil 08 Ngawen Kapten Inf Purwanto mengatakan bahwa, Babinsa Harus dekat dengan warga agar tercipta suasana kerukunan dan rasa kekeluargaan.

 

"Meringankan beban masyarakat adalah tanggung jawab seorang Babinsa dan bentuk usaha bersama agar terjalin usaha saling membantu serta bergotong-royong, untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dan warga diwilayah binaannya", Terang Danramil saat di konfirmasi terpisah.

 

Dalam kegiatan Karya Bhakti tersebut Babinsa juga menghimbau dan mengingatkan untuk menjaga diri sendiri dan keluarga dari bahaya Covid-19  dengan cara menerapkan pola hidup sehat dan mematuhi protokol. (Red)

berita Berita Satuan covid 19 tni