Swipe up untuk membaca artikel

Babinsa Wonosari Bersama Babhinkamtibmas Tempelkan Stiker Isoman

Babinsa Wonosari Bersama Babhinkamtibmas Tempelkan Stiker Isoman

 


Klaten - Koptu Suyono Babinsa Desa Sidowarno Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten Bersama Bripka Danur Babhinkamtibmas Polsek Wonosari dan Gugas Desa Sidowarno melaksanakan penempelan stiker isolasi mandiri  di Dukuh Ngunut RT 010/RW 005 Desa Sidowarno Kecamatan Wonosari kabupaten Klaten,(14/2/2022)

 

Koptu Suyono bahwa kegiatan penempelan stiker isolasi mandiri Covid 19 tersebut dilakukan dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan (prokes) guna pencegahan COVID-19 di Desa Sidowarno Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten.

 

Dalam kesempatan tersebut Babinsa juga memberikan motivasi dan semangat kepada warga Isoman agar tetap semangat dan patuhi Prokes agar terbebas dari pendemi covid-19

 

Kapten Arm Sahono PLH Danramil 22 wonosari  menyampaikan bahwa tujuan pemasangan stiker memastikan warga yang positif COVID-19 sedang menjalani isolasi mandiri tetap menjalankan prokes serta tidak ke luar rumah.

 

" Dengan penempelan stiker ini sehingga masyarakat sekitar rumah isolasi dapat saling mengawasi prokes dan memastikan kesehatan pasien yang sedang menjalani isolasi mandiri," ungkap Kapten Arm Sahono

 

Danramil berharap semua pihak bersama-sama bekerjasama melakukan upaya guna memutus rantai penyebaran virus. Paling tidak dengan terus disiplin menerapkan protokol kesehatan. (Red)

berita Berita Satuan covid 19 tni