Swipe up untuk membaca artikel

Babinsa Ceper Bersama Team Tracer Puskesmas Melaksanakan Pendampingan Dan Pelacakan Covid 19

Babinsa Ceper  Bersama Team Tracer Puskesmas Melaksanakan Pendampingan Dan Pelacakan Covid 19

 


Klaten - Siang ini Babinsa Desa Kujon Koramil 23/Ceper yang tergabung dalam team tracker Puskesmas Ceper melaksanakan pendampingan dan pelacakan terhadap beberapa warga yang terkonfirmasi terpapar Covid 19, kegiatan ini dilaksanakan di wilayah Ceper Kecamatan Ceper, Senin ( 07/02/22) Siang.

 

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Babinsa Desa Kujon Sertu Maryanto selaku Tracer Covid 19 bersama dengan team dari Puskesmas Ceper bertujuan untuk melakukan pendampingan dan pelacakan terhadap Pasien Covid 19 yang ada di wilayah kecamatan Ceper.

 

Nampak Sertu Maryanto bersama team mendatangi salah satu rumah warga yang terletak di Dukuh Kulupan Desa Kujon Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten yang terkonfirmasi menderita Covid-19

 

Selanjutnya Sertu Maryanto dan team melakukan pendataan terhadap orang yang telah melakukan kontak dengan pasien, dan memantau orang yang melakukan kontak tersebut selama empat belas hari kedepan, jika dalam empat belas hari mengalami gejala demam,batuk, ataupun sesak napas maka disarankan untuk segera melapor ke Puskesmas Ceper selanjutnya melakukan penyemprotan disinfektan dirumah pasin Covid-19

 

Dalam kegiatan tersebut nampak hadir Ka Puskesmas Ceper, Bidan ds kujon, Babinsa ds kujon, Sekdes & perangkat ds Kujon, Ketua rw 10 ds Kujon, Gugus tugad Covid 19 ds Kujon

 

Saat dikonfirmasi ditempat terpisah Danramil 23/Ceper Kapten Chb Nanang subardi menerangkan Team Tracer yang ada di tiap puskesmas bersama Babinsa dan satu Bhabinkamtibmas akan selalu melaksanakan pendampingan dan pelacakan terhadap warga yang terpapar Covid 19.

 

" kami berharap dengan adanya pendamping dan pelacakan warga ini dapat menekan dan memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 diwilayah kecamatan Ceper, " Pangkas Danramil. (Red)

berita Berita Satuan covid 19 tni