Swipe up untuk membaca artikel

Operasi Penggunaan Masker dan Pendisiplinan Protokol Kesehatan Koramil Wonosari


Klatem - Serka Joko Sri Murningsih Bersama 4 Babinsa Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten bersama Babhinkamtibmas Polsek Wonosari dan Team PPKM Kecamatan Wonosari  Melaksanakan  patroli pendisiplinan protokol kesehatan kepada masyarakat di Wilayah Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten,(17/4/2021)

Kegiatan tersebut diikuti oleh Babinsa dan anggota Koramil 22 Wonosari, Polsek Wonosari, Kasi Trantib Tri Sukmana dan  Anggota Trantib Kecamatan Wonosari dan Tenaga Kesehatan dari Puskesmas Wonosari

Kegiatan patroli dan himbauan pendisiplinan protokol kesehatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat dalam turut serta melakukan pencegahan penyebaran covid- 19.

"Serta menghimbau kepada masyarakat termasuk anak-anak untuk patuh terhadap protokol kesehatan dalam masa pandemi corona yang masih ada sampai saat ini," ujar Serka Joko Sri Murningsih

Masyarakat yang lupa menggunakan masker diberikan arahan dan himbauan oleh personil Koramil 22 Wonosari untuk meningkatkan kesadaran tentang disipilin protokol kesehatan. 

"Semua dilakukan untuk kesehatan dan keamanan baik keluarga kita maupun masyarakat pada umumnya," ujar Babinsa Koramil 22 Wonosari

Jajaran Kodim 0723 Klaten Dan Polres Klaten meningkatkan patroli penertiban penggunaaan masker pada masyarakat umum yang sedang melaksanakan aktivitas di tempat keramaian disiang Hari.

Babinsa  bersama Bhabinkamtibmas polsek Wonosari melaksanakan Himbauan wajib memakai masker dan pembagian -masker kepada Warga Diwilayah Kecamatan Wonosari.

Dijalan depan kantor Kecamatan Wonosari tersebut setiap harinya selalu ramai yang dilewati baik anak anak tua muda, untuk mencegah dan meminimalisir penyebaran wabah Covid-19 personil TNI Polri yang melaksanakan patroli memberikan himbauan dan membagikan masker kepada  warga yang lewat di kantor kecamatan Wonosari

Harto(45)Warga asyarakat yang terjaring tidak pakai masker menyampaikan ucapan terimakasih kepada team PPKM kecamatan Wonosari Yang telah berikan himbauan dan berikan masker ,dan akan melaksanakan semua himbauan  dari Babinsa Koramil 22 Wonosari. (Red)
berita covid 19 tni