Swipe up untuk membaca artikel

Danramil 23/Ceper Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektoral

Danramil23/Ceper Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektoral

Danramil 23/Ceper Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektoral

 

KodimKlaten - Danramil 23/Ceper Kapten Czi Rusmani, menghadiri kegiatan Lokakarya Mini Lintas Sektoral. dalam rangka Evaluasi Triwulan Tahun 2020 di Aula Puskesmas Jambu Kulon Kecamatan Ceper Kabupaten Klaten, Rabu (09/09/2020).

Danramil 23/Ceper Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektoral 


Kepala Puskesmas Jambu Kulon dr. Susana Harini mengucapkan salam serta ucapan terimakasih atas kehadiran para undangan bapak ibu sekalian. Program Tahunan Puskesmas Jambukulon Tahun 2020 tentang Lokakarya Mini Lintas Sektoral, dengan tema Evaluasi Kinerja Triwulan.

 

Dalam acara tersebut membahas pelaksanaan upaya Kesehatan Desa di masa pandemi Covid-19 dengan Protokol Kesehatan, pelaksanaan Jogo Tonggo Desa dalam pengembangan Desa siaga, serta persiapan Desa ODF dan STBM Tahun 2020 / 2021.

 

Sementara Danramil 23/Ceper Kapten Czi Rusmani, berharap agar Puskesmas Jambukulon terus berupaya memberikan Pelayanan Kesehatan yang terbaik untuk Masyarakat. 

 

Lokmin selain sebagai wadah untuk koordinasi kegiatan lintas sektoral, terutama dalam bidang kesehatan, juga merupakan pembangunan Kesehatan di bidang Masyarakat agar tercapai dan tepat sasaran. tegasnya.

 

Hadir dalam acara antara lain, dr. Susana Harini Z kepala puskesmas jambu kulon, Supriyono S. Sos camat Ceper, Kapten Czi Rusmani Danramil Ceper dan Iptu Sarwiyono Kapolsek ceper.

 

Selain itu tampak hadir pula Jinto KUA kec Ceper, Slamet Riyadi UPTD pendidikan kec Ceper,Para kepala desa wilayah puskesmas jambu kulon, Koordinator PPLKB, Bidan Desa, Staf Puskesmas, Kader Kesehatan dan Tokoh Agama. Pendim Klaten.


berita tni