Swipe up untuk membaca artikel

Mini Lokakarya Lintas Sektoral UPT Puskesmas Mojogedang, Danramil Ajak Masyarakat Hidup Sehat

Mini Lokakarya Lintas Sektoral UPT Puskesmas Mojogedang, Danramil Ajak Masyarakat Hidup Sehat

Kodim Karanganyar - Mini Lokakarya Lintas Sektoral UPT Puskesmas Mojogedang, Danramil Ajak Masyarakat Hidup Sehat
Kodim Karanganyar Mini Lokakarya Lintas Sektoral UPT Puskesmas Mojogedang, Danramil Ajak Masyarakat Hidup Sehat

Danramil 05/Mojogedang Kapten Cpl Bambang SP  menghadiri kegiatan Mini Lokakarya Lintas Sektoral bertempat di Aula UPT Puskesmas 1 Kecamatan Mojogedang, Rabu (15/07/2020).


Kegiatan Mini Lokakarya ini dihadiri pula oleh Camat Mojogedang Drs. Eko Joko Iswanto, SH, Danramil 05/Mojogedang Kapten Cpl Bambang SP, Kapolsek Mojogedang AKP Mardiyanto, Kepala Puskesmas 1 Mojogedang drg. Mardika Ningtyas. Ketua Tim Penggerak PKK Kec. Mojogedang, Para Kades seKecamatan Mojogedang serta para Bidan Desa Puskesmas 1 dan Puskesmas 2  Kecamatan Mojogedang.


Mini Lokakarya lintas sektoral bidang kesehatan ini merupakan suatu pertemuan antar petugas Puskesmas dengan sektor terkait (lintas sektoral), untuk meningkatkan mutu dan kinerja pelayanan UPT Puskesmas di wilayah Kecamatan Mojogedang.


Dalam kesempatan ini  Camat Mojogedang menyampaikan agar Puskesmas meningkatkan pelayanan bidang kesehatan melalui berbagai program Puskesmas seperti contoh pembinaan, penyuluhan, pelayanan, pengamatan dan pengawasan, serta tidak lupa memberikan himbauan tentang memutus rantai penyebaran Covid-19.


Untuk memelihara lintas sektoral perlu dilakukan upaya kerjasama salah satunya acara hari ini, Mini Lokakarya di bulan Juli 2020. Kami harapkan bersama Forkopimca Mojogedang dan semua yang terlibat, ada masing-masing sektor yang saling terintegrasi.


Kepala Puskesmas 1 Mojogedang juga menekankan dan menghimbau, "Kita semua wajib untuk memerangi dan memutus penyebaran Covid-19 yang ada di wilayah Kab. Karanganyar pada umumnya dan di wilayah Kec. Mojogedang pada khususnya. Mari kita sama-sama disiplin dan mengedepankan Protokol Kesehatan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah, seperti contoh cuci tangan dengan sabun pada air mengalir, pakai masker, hindari kerumunan dan jaga jarak, pakai hand seniteizer, ini semua dilakukan untuk menjaga akan bahayanya penularan Covid 19.


Kapten Bambang menyampaikan dengan tegas, dengan adanya Loka Karya ini sangat mengapresiasi sekali, kita berharap juga pihak Puskesmas 1 Mojogedang bisa meningkatkan mutu pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat. Kegiatan Mini Lokakarya dilaksanakan sebagai evaluasi terkait sistem pelayanan kesehatan dan inovasi yang dilakukan sebagai terobosan positif dalam meningkatkan kesadaran hidup sehat di masyarakat, kami menghimbau agar pada pelaksanaan kegiatan ini tetap bisa jaga Kamtibmas, "tutup Danramil.(05Kra27)

berita tni