Swipe up untuk membaca artikel

Maksimalkan Persiapan Karya Bakti Babinsa Sawahan Hadiri Musyawarah Desa

Klaten | Maksimalkan Persiapan Karya Bakti Babinsa Sawahan Hadiri Musyawarah Desa

 


Kopka Sardi Babinsa Desa Sawahan Koramil 21/Juwiring Kodim 0723/Klaten menghadiri Musyawarah Desa untuk membahas persiapan pelaksanaan Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar Tahap ll TA 2020 Kodim kodim 0723 di desa Sawahan Kecamatan Juwiring bertempat di Kantor desa Sawahan Kecamatan Juwiring, Kab. Klaten, Sabtu (20/6/2020)

 

Babinsa desa Sawahan Kopka Sardi mengatakan, dalam melaksanakan karya bakti ini membutuhkan peran serta dari segenap komponen masyarakat, BUMD dan swasta untuk mencapai tujuan yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu perlu dilakukan persiapan yang matang, baik itu persiapan material dan peralatan kerja hingga memaksimalkan pengerahan warga masyarakat untuk bergotong royong bersama Satgas TNI dari Kodim 0723/Klaten.

Maksimalkan Persiapan Karya Bakti Babinsa Sawahan Hadiri Musyawarah Desa


 

Sasaran pokok dalam Karya Bakti ini yaitu pembangunan betonisasi jalan desa sangat diperlukan karena dapat memperlancar sarana transportasi perekonomian dan anak sekolah antar Desa dan Kecamatan serta bermanfaat  untuk menambah penghasilan masyarakat membuka akses jalan alternatif dan jalan penghubung sehingga  kesejahteraan masyarakat dapat meningkat.

 

Untuk sasaran fisik yang sudah disepakati yaitu betonisasi jalan, rehap Rumah Tidak Layak Huni, pembuatan Jamban keluarga, perbaikan tempat  ibadah, sedangkan sasaran non fisik meliputi Sosialisasi tentang penanganan dan pencegahan Covid-19, penyemprotan cairan disinfektan, pembagian paket sembako, pembagian masker gratis dan beberapa kegiatan yang menggugah masyarakat untuk lebih mencintai wilayahnya.

 

" Semoga dengan persiapan yang matang ini, kita berharap semua pengerjaan terutama sasaran fisik dapat kita selesaikan sesuai target yang kita rencanakan, " Ujar Sardi. Dilan/Ym


berita tni