Swipe up untuk membaca artikel

Pastikan Tepat Sasaran Babinsa Koramil 23/Ceper Kawal Penyaluran Blt Desa Cetan


Klaten I Babinsa Koramil 23/Ceper Sertu Maryanto bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pengawalan dan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT-DD ) tahap 1 tempat di balai Desa Cetan, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten. Penyaluran BLT guna membantu warga yang kurang mampu terdampak Covid-19.Sabtu (30/5/20)

Kegiatan pengawalan dan pendampingan penyaluran BLT dana desa tahap I ini akan diberikan kepada 254 KK dan masing-masing KK mendapat Rp, 600.000. Bantuan ini diberikan selama dua bulan ke depan sejak Mei ini.

Babinsa Koramil 23/Ceper Sertu Maryanto mengatakan, bahwa Bantuan sosial bagi warga yang terdampak dari adanya pandemi virus corona atau Covid-19 ini sangat direspon positif masyarakat.

"Kami sangat berharap kepada penerima bantuan dapat menggunakannya semaksimal mungkin untuk membeli kebutuhan pokok, kecukupan gizi dan vitamin demi untuk meningkatkan imunitas diri dan sebagai pertahanan dari virus corona," ucap Sertu Maryanto.

Ia juga menambahkan, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas melakukan pengawalan dan semoga bantuan tersebut betul-betul dimanfaatkan sebaik-baiknya.

"Semoga warga dapat mematuhi semua imbauan dari pemerintah guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19," tuturnya.Dilan/Ym

berita tni