Swipe up untuk membaca artikel

Tingkatkan Keamanan Wilayah Babinsa Cawas Adakan Siskamling dan Patroli

Klaten - Tingkatkan Keamanan Wilayah Babinsa Cawas Adakan Siskamling dan Patroli

 

Tingkatkan Keamanan Wilayah Babinsa Cawas Adakan Siskamling dan Patroli
Tingkatkan Keamanan Wilayah Babinsa Cawas Adakan Siskamling dan Patroli


Babinsa Koramil 20/Cawas Kodim 0723/Klaten  Sertu Edi Suranto  melaksanakan Siskamling dan Patroli bersama dengan warga Masyarakat di Dukuh Temas RT 01 RW 10 Desa Bawak Kecamatan Cawas Kabupaten Klaten guna meningkatkan keamanan wilayah.Kamis ( 26/9 )


Pada kesempatan itu,  Sertu Edi Suranto mengajak dan menghimbau kepada warga masyarakat agar bersatu dan kompak menjaga keamanan wilayah RT. 01 RW 10 Dukuh Temas umumnya dan khususnya Wilayah  Desa Bawak Kecamatan Cawas


" Untuk itu mari kita tingkatkan Siskamling untuk mengurangi  tindak kriminal atau tindak kejahatan apalagi akhir-akhir ini sering terjadi tindak pencurian,"ungkap Sertu Edi Suranto

Babinsa Juga menghimbau agar kegiatan siskamling di hidupkan kembali atur waktu bergantian, jangan sampai kosong dan adakan patroli  keliling di tiap RT dengan menggunakan Komunikasi yang ada.


Menurut Sertu Edi Suranto keamanan di wilayah menjadi tanggung jawab bersama, mulai Babinsa, Bhabinkamtibmas dan warga masyarakat setempat.

Tingkatkan Keamanan Wilayah Babinsa Cawas Adakan Siskamling dan Patroli

Tingkatkan Keamanan Wilayah Babinsa Cawas Adakan Siskamling dan Patroli
Tingkatkan Keamanan Wilayah Babinsa Cawas Adakan Siskamling dan Patroli

Sertu Edi Suranto berharap dengan mengadakan Siskamling dan Patroli bersama akan tercipta suasana yang aman dan nyaman terhindar dari tindak pencurian dan kriminal lainya.


Sriyono sekdes Desa Bawak yang ikut Simkaling dan Patroli bersama mengucapkan banyak terimakasih atas kepedulian Babinsa yang ikut mengamankan dan memberikan semangat kepada warga agar lingkungan tetap kondusif dan aman.Dilan/Ym

berita tni