Swipe up untuk membaca artikel

Malam Selikuran Tradisi Islam-Jawa Sambut Lailatul Qadar


Malam Selikuran Tradisi Islam-Jawa Sambut Lailatul Qadar

 


Klaten - Tradisi Malam Selikuran merupakan salah satu wajah Islam Nusantara yang mewarisi semangat akulturasi Islam-Jawa ,Babinsa Koramil 12 Manisrenggo Serda Ali ikut menghadiri acara tersebut, Sabtu (25/05/19).

 

Selesai sholat Maghrib warga masyarakat Dusun Gotakan berbondong bondong menuju rumah tokoh masyarakat Sukidi dengan membawa besek yang berisi nasi gurih, cabai hijau besar utuh, kedelai hitam goreng, irisan mentimun, dan telur puyuh.

 

" nasi putih melambangkan kesucian hati untuk menyambut sepertiga terakhir bulan Ramadan, sedangkan sebiji cabai warna hijau sebesar telunjuk jari melambangkan ketauhidan dan persaksian tentang keesaan Allah, " ungkap Sukidi.

 

Babinsa berharap agar budaya malam selikuran terus di adakan untuk menjaga tradisi budaya, dengan tujuan meminta di beri keselamatan di bulan suci Ramadhan dan bisa ketemu dengan rajanya bulan yaitu malam Lailatul Qadar di bulan suci Ramadhan.(Assb16/Rkp)    
berita tni